PENGARUH MANAJEMEN KUALITAS AIR KOLAM TREATMENT PADA KOMODITAS BUDIDAYA KARANG HIAS

Luh Putu Yeni Andriyani, I Nyoman Dedik Prasetia, Jasmine M Amelia

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah 1) mengetahui parameter kualitas air yang penting diperhatikan pada kolam treatment budidaya karang hias. 2) mengetahui perawatan kualitas air yang diterapkan pada kolam treatment budidaya karang hias. 3) mengetahui standar karang yang baik pada budidaya karang hias. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dan sampel yang digunakan mencakup kualitas air pada kolam water treatment (kolam A dan kolam B) serta populasi pendukung yang meliputi SR dari karang jenis Acropora sp. yang akan diteliti pada penelitian ini. Prosedur penelitian dan pengumpulan data dilakukan dengan beberapa tahapan yang diawali dengan persiapan, pelaksanaan pengukuran parameter kualitas air yang meliputi pengukuran suhu, kadar garam, ph dan calsium serta pengamatan terhadap kelulushidupan (survival rate) karang hias yang diletakkan pada kolam treatment, catatan lapangan dan dokumentasi penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa parameter kualitas air berpengaruh terhadap kualitas karang hias yang dibudidayakan. Pengamatan suhu menunjukkan nilai 26ºC-27ºC, nilai kadar garam 1025-1027 ppm, nilai pH 8,2 dan calsium menunjukkan nilai 450-480 ppm. Hasil pengamatan survival rate menunjukkan kenaikan dari kiriman pertama hingga kiriman kelima, dimana nilai tertingginya mencapai 0,99%. Hal ini menunjukkan parameter kualitas air, perawatan kualitas air sangat berpengaruh terhadap kualitas karang hias yang dibudidayakan.


Full Text:

PDF (Indonesian)


DOI: http://dx.doi.org/10.31941/penaakuatika.v22i1.2359

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Pena Akuatika : Jurnal Ilmiah Perikanan dan Kelautan indexed by :

                

 

Universitas Pekalongan

Pena Akuatika: Jurnal Ilmiah Perikanan Dan Kelautan 

Website : https://jurnal.unikal.ac.id/index.php/akuatika/index

ISSN 0216-5449 (printed) 2301-640X (online)

Jl. Sriwijaya No. 3 Kota Pekalongan 
Jawa Tengah. Indonesia,  51111
Telp. (0285) 421 096, 421464, 426800

  

Pena Akuatika: Jurnal Ilmiah Perikanan Dan Kelautan is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License